7 Teknologi Dari Video Game yang Sudah Ada di Dunia Nyata
Video game memang kerap menampilkan berbagai situasi atau keadaan yang sangat modern, seakan mencerminkan sebuah kondisi yang akan terjadi di dunia nyata pada masa depan. Seperti perjalanan dan pertempuran di luar angkasa yang kini hampir terwujud seiring dengan perkembangan teknologi yang jauh semakin maju.
Dalam video game kamu juga kerap disuguhkan dengan berbagai teknologi super canggih yang membuat game tersebut semakin menarik untuk dimainkan. Namun tahukah kamu ternyata sudah banyak teknologi canggih dalam video game yang sudah hadir di dunia nyata.
Seperti yang dirangkum dari Lite Verse,berikut adalah 7 Teknologi Dari Video Game yang Sudah Ada di Dunia Nyata
7 Teknologi Dari Video Game yang Sudah Ada di Dunia Nyata
1. Medpac
Sebuah tas kecil berwarna merah ini kerap dijumpai dalam berbagai game khususnya yang bergenre FPS (First Person Shooter). Dalam beberapa video game tas kecil ini biasanya berisi berbagai alat pertolongan pertama saat terjadi luka, yakni perban dan obat-obatan ringan lainnya. Namun tahukah kamu bahwa kini Medpac tak hanya ada di dunia game, melainkan telah hadir di dunia nyata.
Medpac tersebut digunakan oleh para tentara yang tengah bertugas di medan perang, salah satu isinya yang paling penting adalah sebuah gel khusus yang dapat berfungsi untuk menghentikan perdarahan dan menyembuhkan luka, yang telah ditemukan oleh seorang mahasiswa bernama Joe Landolina. Gel tersebut berfungsi untuk menghentikan pendarahan secara instan dengan hanya dengan menyemprotkannya ke bagian yang terluka.
2. Auto-Aim
Senapan berfitur Auto-Aim menjadi senjata andalan para gamer untuk menghabisi para musuhnya, kelebihan dari senjata yang memiliki fitur ini adalah ketepatan dalam mengingat musuh secara otomatis. Kamu hanya perlu memencet tombol tertentu maka secara otomatis senapan akan mengarahkan pada target yang dituju.
Tak hanya di video game, kini senapan berteknologi Auto-Aim juga telah hadir di dunia nyata, yakni sebuah senapan yang dikembangkan oleh TrackingPoint dan Linuxini mewujudkan teknologi canggih tersebut dalam sebuah senapan bernama XS1.Senapan tersebut memiliki tombol pelacakan otomatis yang jika ditekan maka senapan akan menandai target dan bahkan akan mengikutinya saat bergerak.
3. Gimmick Amunition
Dalam game FPS (First Person Shooter) kamu perlu memiliki senjata yang mumpuni untuk menjadi seorang pemenang. Salah satu amunisi yang paling penting adalah peluru, dengan adanya fitur Gimmick Ammuntion kamu tidak perlu takut kehabisan peluru karena dengan fitur tersebut kamu dapat mengetahui jumlah peluru yang tersisa dan kapan harus mengisi ulang peluru tersebut.
Teknologi inipun nyatanya sudah hadir dalam kehidupan nyata, seperti yang terdapat dalam multi-granat M32. Senjata tersebut mampu menembakkan 6 putaran peluru hanya dalam waktu kurang dari enam detik serta dilengkapi dengan berbagai amunisi. Multi-granat tersebut juga dilengkapi kamera kecil di bagian depan yang bertujuan untuk memonitoring kondisi medan perang secara real-time.
4. Heads-Up Displays
Dalam beberapa video game kamu dapat melihat daftar inventaris yang dimiliki oleh teman kamu melalui tampilan Heads-Up Displays. Melalui tampilan tersebut kamu dapat melihat apa saja inventaris yang dimiliki oleh teman kamu, seperti amunisi, darah hingga lokasi secara real time. Hal tersebut juga telah terwujud dalam dunia nyata tepatnya saat Google meluncurkan Google Glass.
Namun selain Google Glass yang gagal total, Para insinyur di Institut Sains dan Teknologi Nasional Ulsan di Korea Selatan juga telah berhasil menciptakan lensa kontak lunak yang dapat menampilkan Heads-Upberupa berbagai data-data umum dari seseorang. Hebatnya lagi lensa kontak ini sama sekali tidak menimbulkan efek samping berbahaya.
5. Vehicle Armour
Dalam rangkaian game Battlefield, kamu dapat melindungi diri sendiri dengan cara berlindung di dalam kendaraan canggih,kamu juga dapat dengan mudah mengambil berbagai senjata maupun aksesoris pendukung lainnya dari sebuah kendaraan. Namun dalam dunia nyatanya hal itu juga nampaknya akan segera diadopsi oleh para militer saat bertempur. Hal ini karena beberapa waktu yang lalu, DARPA berhasil menciptakan Vehicle Armour yang dinamakan dengan Iron Curtain.
Teknologi tersebut menggunakan beberapa pelat logam untuk menciptakan medan listrik dan berbagai sensor untuk mengidentifikasi proyektil peluru. Kedua hal ini bekerja sama untuk meledakkan bahan peledak apa pun tepat sebelum mereka dapat melakukan kontak dengan kendaraan yang digunakan.
6. Power-Ups
Dalam berbagai judul video game, Power-Ups dapat diimplementasikan sebagai sebuah booster yang berguna untuk meningkatkan kekuatan luar biasa serta memberi kamu psikokinesis atau telekinesis. Dengan booster tersebut kamu akan memiliki energi yang jauh lebih baik serta semangat yang menggebu-gebu.
Obat-obatan yang memiliki efek serupa sebenarnya sudah banyak beredar di pasaran, namun banyak orang yang takut akan efeknya yang dinilai seperti psikotropika. Namun beberapa waktu lalu ada penemuan obat terbaru yang memiliki khasiat serupa layaknya Power-Ups namun dengan efek samping yang tidak merugikan tubuh, obat tersebut bernama Modafinil.
Obat ini awalnya diciptakan untuk membantu orang-orang dengan narkolepsi atau yang bekerja shift malam. Modafinil memungkinkan seseorang untuk tetap terjaga selama 40 jam dan tetap berkonsentrasi penuh dan mental yang terjaga. Bahkan obat ini telah dipelajari oleh Angkatan Udara AS sebagai obat yang efektif untuk pilot pesawat tempur.
7. Controlling A Character
Hampir dalam semua video game, kamu akan mengontrol pemain atau karakter tertentu untuk menyelesaikan sebuah misi. Hal tersebut ternyata juga diilhami oleh para ilmuwan sehingga mereka melakukan hal serupa terhadap hewan. Sejauh ini baru hanya ada satu hewan, yakni kecoa yang dapat dikontrol oleh manusia laykaknya sebuah karakter dalam video game.
Para peneliti dari Laboratorium iBionik di North Carolina State University telah menghubungkan otak dari beberapa kecoa untuk menciptakan hewan yang dapat dikontrol sesuka hati. Kepala lab mengklaim bahwa para kecoa yang dapat dikontrol melalui program komputer tersebut dapat digunakan sebagai responden pertama untuk mengetahui kondisi atau tempat-tempat tertentu yang tidak dapat dijangkau saat terjadi bencana.
Akhir Kata
Itulah 7 Teknologi Dari Video Game yang Sudah Ada di Dunia Nyata. Ke depannya beberapa dari teknologi tersebut diharapakan akan bermanfaat bagi banyak orang, seperti Medpac yang dapat jadi P3K standar dalam beberapa aktivitas.
Sumber: JalanTikus
0 Response to "7 Teknologi Dari Video Game yang Sudah Ada di Dunia Nyata"
Posting Komentar